Pejuang Anak Bangs

Karya: Paskalinda C. Sari

Ketika fajar menyibak tirai kelam,

Hangat sinarnya menyentuh puncak gunung.

Embun menari gemulai di pucuk dedaunan,

Menyambut harapan yang tak pernah usai.

Serbuk kapur menari di atas papan tulis,

Menoreh aksara yang sarat janji dan harapan.

Mengasah pedang ilmu bagi anak-anak bangsa, Mendedikasikan hati di setiap pengabdian.

Setiap senyummu adalah panji harapan,

Setiap amarahmu adalah cambuk motivasi.

Setiap kesalahan menjadi peta pelajaran,

Setiap kegagalan adalah tangga menuju kesuksesan.

Kau rajut benang-benang ilmu,

Kau anyam serat-serat kebijaksanaan,

Kau tenun permadani masa depan gemilang.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *